kreasi irna

artikel

Selasa, 28 Mei 2013

DI KUDUS AKAN DI BUKA TAMAN DJARUM OASIS



(Depan taman Djarum OASIS di Gondangmanis Kudus)
Kudus-Di Desa Gondangmanis Kec. Bae Kabupaten Kudus tepatnya didekat Universitas Muria Kudus (UMK) akan dibuka taman djarum Oasis. Oasis Djarum merupakan superblok pabrik rokok Djarum. Proyek taman ini sudah berlangsung dari tahun 2005. Dengan konsep pabrik bernuansa lingkungan, seluruh area pabrik ini direncanakan dengan landscape yang baik sehingga nantinya akan banyak terdapat area hijau di area pabrik ini.(26/5/2013)
Oasis ini bukan sekedar blok dengan bangunan pabrik saja tetapi juga komplek perkantoran , mall dan berbagai fasilitas umum untuk karyawan maupun untuk tamu-tamu yang berkunjung. Untuk masyarakat Kudus perkembangan kota nantinya akan melebar ke bagian utara karena disini akan tersedia berbagai fasilitas yang mendukung perkembangan masyarakat yang semakin modern.
Taman ini belum dibuka namun sudah banyak masyarakat yang ingin masuk dan berfoto-foto didepan taman tersebut karena depan taman tersebut sangat bagus untuk temapt foto. tapi taman tersebut dijaga oleh lebih dari lima satpam dan masyarakat belum boleh masuk kedalam taman karena taman tersebut belum resmi dibuka.

Senin, 27 Mei 2013

PAK SBY UCAPKAN TERIMA KASIH PADA PAK BIBIT LEWAT TWITTER

26 menit yang lalu Pak SBY ucapkan terima kasih kepada Pak Bibit Waluyo melelui akun Twitternya yaitu @SBYudhoyono, isi ucapannya sebagai berikut:

Saya ucapkan terima kasih kpd Pak Bibit Waluyo yg telah memimpin Jawa Tengah selama ini. Banyak prestasi & hasil yg Pak Bibit capai. *SBY* Dengan adanya akun twitter yang dimiliki president semakin mempererat hubungan masyarakat dengan president.

LATIHAN TARI DITAMAN KRIDA WISATA KUDUS

 aktifitas Sanggar Tari Karya Widya Budoyo saat latihan tari

Kudus (27/5/2013) Sanggar Tari Karya Widya Budoyo Kudus latihan tari di Pendopo Taman Krida Wisata Kudus yang berada di depan Gor Kudus.

ANTRI PEMILIHAN BUPATI DAN GUBERNUR JAWA TENGAH

Kudus-Warga Ds. Undaan tengah  Kecamatan Undaan Kabupaten Kudus kemarin antri dengan tertib di TPU yang berada di MI. MIFTAHUL FALAH Undaan Tengah. Pada hari itu warga memilih calon Bupati dan Gubernur Jawa Tengah secara bersamaan, hal ini berbeda dengan kota-kota lain yang hanya memilih Gubernur. Calon Bupati berjumlah lima kandidat dan calon Gubernur tiga kandidat. pemilihan ini berlangsung dari pukul 07.00-13.00 WIB. (26/5/2013)
Warga antri di depan TPU sesuai dengan kartu undangan yang telah diberikan sesuai dengan yang tertera dalam undangan tersebut. TPU di Undaan ini   dari TPU satu sampai dengan TPU delapan. Mereka difasilitasi tempat duduk saat antri dan mereka datang ketempat pemilihan dengan Bus mini yang telah disediakan oleh panitia penyelenggara pemilihan umum. Sebagian warga ada yang naik bus mini secara gratis dan sebagian memilih memakai kendaraan pribadi.


Senin, 20 Mei 2013

FIKOM UNISSULA ADAKAN SEMINAR "BE A CREATIVE WRITER"


SEMARANG- Sabtu, 18 Mei 2013 FIKOM UNISSULA mengadakan seminar dengan tema "Be a creative writer". Acara tersebut diadakan di gedung Fakultas Kedokteran lantai 3 dengan dua pembicara, pembicara pertama Asmari dari CEO dot semarang dan pembicara kedua Allit Susanto seorang blogger dan penulis buku skripshit dan schitlcious. seminar ini berlangsung dari pukul 13.00-17.00 WIB.
sebelum pembicara masuk acara ini diawali dengan live music dari KSB ESA kemudian baru epmbicara pertama masuk mengulas tentang blogg Semarang, sedangkan pembicara kedua mengulas tentang cara menulis kreatif yang menghasilkan uang dan bermanfaat. Acara ini mendapat antusias dari audiens ketika pembicara kedua menyampaikan materi dengan gaya yang kocak dan ketika menyampaikan materi diselingi stand up comedy yang membuat suasana lebih hidup.
Setelah acara seminar ini selesai, ada foto session dengan pembicara bagi pengunjung VIP. Mereka berfoto dengan Allit dan yang mempunyai bukunya mereka juga minta tanda tangan dari penulisnya langsung. Foto session ini dilakukan diruang tunggu pembicara, dan dengan senang hati pembicara berfoto dan memberi tanda tangan dan acara ini ditutup dengan live music lagi dari KSB ESA.

Kamis, 16 Mei 2013

BERLIBUR DI MUSEUM KRETEK

KUDUS- Jika anda ingin berlibur di Kudus dengan putra-putri anda atau sekedar ingin menghilangkan penat jangan bingung, Museum Kretek bisa jadi salah satu pilihan. Museum ini terletak di Jalan Getas Pejaten no. 155 Kec. Jati Kab. Kudus. Museum ini memperkenalkan sejarah dan proses pembuatan rokok kretek dari manual hingga proses modern dengan mesin.(10/5/2013)
Museum kretek ini selain sebagai tempat sejarah juga dapat menjadi tempat pariwisata dengan fasilitas: Waterboom, Bioskop mini, Rumah Adat, kantin, musholla, dan halaman untuk bermain. Untuk masuk kemuseum anda hanya mengeluarkan uang Rp.1.500 pada hari Senin-Sabtu dan untuk weekend/Minggu Rp. 2.000. Apabila anda ingin masuk kewaterboom maka anda harus membayar ticket Rp. 15.000 dan untuk masuk bioskop untuk melihat tayangan tentang sejarah rokok cukup dengan ticket seharga Rp. 20.000 untuk sekali tayang.
Museum ini biasanya dikunjungi oleh TK, SD atau keluarga yang ingin berlibur. Anak-anak TK dengan gurunya biasanya bermain dihalaman serta bawa bekal dari rumah untuk makan bersama di halaman dan mereka akan kewaterboom setelah bermain dihalaman. Namun, jika anda tidak membawa bekal sendiri dari rumah, jangan khawatir karena di museum ada fasilitas kantin dengan harga yang terjangkau.
Di Museum Kretek ini juga terdapat Rumah Adat Kudus yang identik dengan rumah kayu dengan bergagai ukiran yang menghiasi rumah tersebut dan terdapat sumur didepannya. Rumah adat ini biasanya digunakan untuk tempat foto-foto pengunjung dan foto prewedding karena rumah adat ini sangat unik dan menarik.

Senin, 13 Mei 2013

BEM-PT UNISSULA ADAKAN PEMILU

SEMARANG-BEM-PT UNISSULA mengadakan pemilu raya untuk memilih presiden BEM-PT, kegiatan ini diadakan di beberapa TPU yaitu berada di depan kantin PUMANISA, Fakultas teknik dan belakang taman Bahasa. pemilihan umum ini akan berlangsung sehari dan siang ini tiap TPU kurang ramai pemilih karena mahasiswa kurang antusias terhadap pemilu raya ini. (14/5/2013)

PEMILIHAN AMBASADOR FAKULTAS EKONOMI UNISSULA

SEMARANG, Fakultas Ekonomi UNISSULA Semarang mengadakan pemilihan ambasador/duta fakultas Ekonomi. Kegiatan ini dilaksanakan pada Selasa, 14 Mei 2013 pukul 08.30 di taman Fakultas Ekonomi (FE) Unissula dan diikuti oleh delapan kandidat yang terdiri dari empat mahasiswi dan empat mahasiswa. kegiatan ini diselenggarakan oleh PR Fakultas Ekonomi. Kegiatan ini dilaksanakan untuk membantu mempublikasikan Fakultas Ekonomi Unissula.(14/5/2013)
Kegiatan pemilihan ambasador ini disambut baik oleh mahasiswa. Banyak dari mereka yang mendukung para kandidat ambasador. dan setiap kandidat ada pendukungnya yang menyemangati mereka saat para kandidat menyampaikan orasi dan visi misi mereka serta saat juri mengajukan pertanyaan.
"Pemilihan ambasador ini diadakan tiap tahun, pertama adalah tahap seleksi kemudian nanti ada babak penyisihan yaitu akan dipilih 2 terbaik mahasiwa dan mahasiswi. setelah itu akan ada babak final yaitu dipilih satu ambasador mahasiswa dan mahasiswi" kata Khusna (salah satu kandidat ambasador FE). Mahasiswa dan mahasiswi yang terpilih akan menjalankan tugas yang diberikan oleh fakultas selama satu periode.
kegiatan ini tidak hanya penyampaian orasi dan visi misi dari kandidat, tetapi acara ini juga diisi live music dari mahasiswa FE sendiri.

Senin, 06 Mei 2013

TERMINAL TERBOYO BANJIR LAGI


Semarang-Terminal Terboyo Semarang kini banjir Rob lagi, air laut yang pasang membuat banjir di Terminal Terboyo akibatnya para sopir bus tidak dapat menurunkan penumpang didalam terminal, mereka menurunkan penumpang di depan Rumah sakit Sultan Agung Semarang.(7/5/2013)